Kamis, 09 Juli 2009

DUNIA INI HANYA PERMAINAN

Banyak orang yang pusing dan stress memikirkan dunia ini. Padahal hidup didunia ini hanyalah permainan dan senda gurau belaka. So kenapa mesti dibawa pusing, sampai anda stress gak ketulungan..
Coba kita cermati “permainan-permainan” dunia ini :

Kalau anda duduk satu jam ngederin orang yang nyorocos gak karuan n ngebosenin dan anda sama sekali gak berminat, berapa lama waktu anda rasakan?? Kemudian coba anda duduk satu jam bersama kekasih yang anda cintai bicara tentang cinta, tentang berbagai macam hal…. Berapa lama waktu yang anda rasakan?? Kenapa rasanya berbeda padahal sama-sama satu jam

Kemudian adalagi kasus..

Si Badu dan si Budi sama-sama mencari kerja. Si badu dan si budi mendaftar disebuah Oil Company yang sama. Si Badu mendaftar dengan penuh semangat menggebu-gebu, karena dia sangat ingin kerja di Oil Company. Sedangkan Si Budi dia asal ikut aja, coba-coba aja cari pengalaman, kalo dapat diambil kalo gak ya udah. And the result… Si Badu tersingkir di test ke dua dan failed, impiannya kandas Sedangkan Si Budi lenggang kangkung aja,test demi test dilewati dengan baik, dia akhirnya diterima jadi karyawan.

Kasus lainnya.

Apa artinya barang antik yang berusia jutaan tahun dan sangat langka bagi seorang kolektor?? Sebuah prestise, sebuah kebanggaan. Berapapun harganya bakal dibelinya. Lalu coba tanyakan artinya bagi orang miskin yang gak tau apa-apa tentang barang antik. Boro-boro mikirin gituan.. buat nyari makan aja susah..
Itulah dunia ini, semu belaka, semua penuh dengan tipu daya.. Sungguh mengherankan orang-orang yang rakus merampok uang Negara, menumpuk harta kekayaan siang dan malam, padahal nanti, setelah mati tak satupun harta yang dibawa nya. Tak serupiah pun hasil korupsinya yang ikut ke alam kubur.

Ada hal yang lebih penting dan serius yang perlu kita pikirkan, yaitu mencari bekal untuk selamat diakhirat, karena disitulah kehidupan yang sesungguhnya, bukan permainan atau tipu daya belaka, seperti dunia ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar